9 Oktober 2012

Tergantung

Bertahun menggantungkan diri kepada orang lain. Masalah, peristiwa, dan setiap apa yang dilakukan sepenuhnya menurut orang lain. Puluhan tahun hidup begitu.

Lalu ada judul : Diambil. Kehilangan. Dilepaskan.
Yang bukan milik kita, diambil kembali oleh pemiliknya yang berhak.

Tersungkur. Limbung. Depresi. Kehilangan arah. Berhari. Berbulan. 

Efek ketergantungan yang luar biasa. Kemandirian individu hilang, kesedihan yang berkepanjangan. Gamang menjalani kehidupan ke depan. Ga ngerti mau ngapain lagi. Menjalani setiap hari dengan kebingungan.

Sunnatullah kematian begitulah. Melepaskan setiap kita dari ketergantungan kepada seseorang. Kepada makhluk.

Pun, jangan2 kita sekarang masih tergantung pada makhluk yg masih hidup.
Bergantung rasa, bergantung tanggungjawab, bergantung harapan, bergantung keinginan bersama.
Sehingga kemudian kita tak pernah mengenal kepada siapa sejatinya kita harus bergantung.

Mujahadahnya hanya satu : lepaskan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar